GUEST LECTURE PARASITOLOGY DIVISION FACULTY OF VETERINARY MEDICINE AIRLANGGA UNIVERSITY

Parasitolog dari Divisi Parasitologi dan Entomologi Kesehatan, Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis, IPB University, Prof. Dr. Umi Cahyaningsih, drh., M.S. memberikan kuliah tamu secara online pada hari Sabtu tanggal 14 Oktober 2023 dengan tema:

BIOLOGI KOKSIDIA PADA TERNAK

Dosen Tamu di Divisi Parasitologi Fakultas Kedokteran Hewan memberi kuliah Parasitologi Veteriner semester 3. Beliau sebagai periset handal dibidang parasitologi telah banyak melakukan riset di dalam dan di luar negeri, dengan data-data terbaru telah menghasilkan publikasi ilmiah dalam jurnal internasional bereputasi.

Kegiatan ini rutin diadakan tiap semester untuk menambah pengetahuan mahasiswa tentang hasil-hasil penelitian terbaru dari para peneliti yang ahli dibidang parasitologi.

Kegiatan ini dibuka oleh Prof. Dr. Endang Suprihari, drh., M.S. sebagai pengampu mata kuliah Protozoologi Veteriner.

Acara dimulai pukul 09.00 WIB-11.00 WIB dimoderatori oleh Prof. Dr. Endang Suprihari, drh., M.S. Kegiatan kuliah tamu diikuti sebanyak 185 peserta terdiri dari mahasiswa Prodi S1 Kedokteran Hewan semester 3 FKH Unair

Ada beberapa pertanyaan yang cukup menarik yang diajukan oleh peserta yang antusias mengikuti kuliah tamu Biologi Koksidia pada Ternak terutama yang bersifat zoonosis.

Kegiatan ditutup tepat pukul 11.00 wib, yang didahului dengan pemberian sertifikat pada narasumber dan diakhiri dengan foto bersama.

source
https://unair.ac.id/